Articles by "Kelas XII"

Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Selamat pagi peserta didik kelas XII MAN 9 Jakarta tahun pelajaran 2015-2016. Semoga semua dalam keadaan sehat dan berbahagia disaat membuka halaman web blog ini.  

Dengan ini saya sampaikan bahwa ujian praktik dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah diberikan oleh Kurikulum MAN 9 Jakarta, dan diperlukan kesiapan untuk menghadapi ujian Praktik, pada halaman ini, saya berikan kisi-kisi Ujian Praktik dan Kisi-kisi Ujian Madrasah untuk mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). 

Mohon diperhatikan:
  1. Mohon peserta didik kelas XII mempersiapkan diri untuk mempelajari kisi-kisi dan membawa Modem (untuk menghindari akses internet yang lama)
  2. Ujian Praktik dilaksanakan di LAB Komputer (20 Peserta Didik / sesion)
  3. Google Classroom sebagai tempat penyimpanan hasil ujian praktik dan aplikasinya.
  4. GMAIL MAN 9 Jakarta sebagai E-Mail
  5. Google Docs sebagai aplikasi Pengolah Kata
  6. Google Sheets sebagai aplikasi Pengolah Angka
  7. Google Slide sebagai aplikasi Presentasi
  8. Blogspot sebagai aplikasi Web Blog

Terima kasih atas perhatiannya, semoga dapat mengikuti ujian praktik dengan nilai yang memuaskan.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb.
Guru TIK MAN 9 Jakarta
Catur Yoga Meiningdias

Bahwa dalam rangka menjamin kelancaran pelaksanaan Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2014/2015 perlu menetapkan Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2014/2015.

POS UN ini merupakan dasar dan acuan dalam penyelenggaraan Ujian Nasional Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah, Sekolah Menengah Pertama Luar Biasa, Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah/Sekolah Menengah Agama Katolik/Sekolah Menengah Teologi Kristen, Sekolah Menengah Atas Luar Biasa, Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah Kejuruan, Program Paket B/Wustha, dan Program Paket C Tahun Pelajaran 2014/2015

Download POS UN : (0031) POS UN Tahun 2015, 13 Maret 2015.pdf atau di SINI

1. Permendikbud No. 5 2015 tentang Kriteria Kelulusan UN 2015 (download)
2. Tanya-Jawab UN 2015 (TanyaJawab1, TanyaJawab2)
3. Equivalensi Pembelajaran (download)



Assalamu'alaikum Wr.Wb. Selamat Pagi, Siang, Sore dan Malam. Ehm saya borong semua dah, karena kan kawan-kawan buka blog ini tidak pasti di waktu kapan. Oke ini adalah kisi-kisi ujian Praktik untuk siswa kelas XII terakhir. Jadwal ujian telah dibagikan oleh Wakil Kurikulum MAN 9 Jakarta, oleh karena itu saya berharap dengan kisi-kisi ini siswa/i kelas XII MAN 9 Jakarta dapat mempelajari standar kompetensi yang akan dihadapi untuk Mata Pelajaran TIK. Silahkan download KISI-KISI UJIAN PRAKTIK TIK KELAS XII (Dapat di download hanya menggunakan email MAN 9 Jakarta). Wassalamu'alaikum Wr.Wb,


Berdasarkan Kalender Pendidikan MAN 9 Jakarta, bahwa pada tanggal 13 - 17 Oktober 2014 adalah Ujian Tengah Semester (UTS) untuk semester Ganjil. Untuk mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Kelas XI dan XII, kegiatan UTS TIK dilaksanakan di LAB Komputer dengan jumlah 10 Soal Essay dengan bobot nilai berbeda-beda. Yang perlu kalian persiapkan untuk UTS TIK adalah, a. persiapkan akun Edmodo kalian, untuk akses Edmodo diharapkan menggunakan url: http://man9jkt.edmodo.com/. b. Bacalah kisi-kisi yang telah saya upload di web blog ini, agar kalian dapat mengetahui materi soal yang akan keluar. Terima kasih atas perhatiaannya.

Assalamu'alaikum, Wr.Wb. Kepada yang tercinta anak kelas XII (Dua Belas) MAN 9 Jakarta (IPA, IPS dan Agama) mohon untuk join atau bergabung dikelas pembelajaran TIK online melalui Edomodo ( http://man9jkt.edmodo.com ), sebelumnya saya ucapkan Selamat kalian sudah duduk dikelas XII (Dua Belas) sekarang, mudah-mudahan tidak lupa dengan cara bergabung di Edmodo ya :)
Saya lampirkan kode group untuk masing-masing kelas dibawah ini, sehingga ketika Tahun Pelajaran baru dimulai kalian sudah bergabung. Terima kasih atas perhatiannya. Wassalamu'alaikum, Wr.Wb.

Kode Group XII IPA 1 2014-2015: m3xvhb
Kode Group XII IPA 2 2014-2015: jmgfzy
Kode Group XII AGAMA 2014-2015: s7ydsc
Kode Group XII IPS 1 2014-2015: jeuxzc
Kode Group XII IPS 2 2014-2015: ra52g8
1

Kepada seluruh siswa/i MAN 9 Jakarta kelas XII, mohon mengikuti Pra Ujian Sekolah mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi di E-Learning MAN 9 Jakarta yang baru. Sebelumnya kalian harus mendaftar terlebih dahulu di http://man9jkt.kemenag.go.id/learn/main/auth/inscription.php  dengan Code : PRAUSTIK2014 .

Pastikan saat mendaftar dengan menggunakan nama lengkap yang benar, karena pendaftaran harus saya approve berdasarkan absensi kalian. Soal saya akan buka pada hari Sabtu dan Minggu untuk kalian berlatih soal-soal US.
Salam sukses selalu buat siswa/i MAN 9 Jakarta.

Contoh pendaftaran :



Pendaftaran hanya dilakukan sekali saja, jika user dan password inactive atau tidak bisa dibuka karena belum saya setujui (approve).

Informasi kepada Kelas XII Tahun Pelajaran 2013-2013 MAN 9 Jakarta, bahwa untuk ketertiban dan kedisiplinan waktu Ujian Praktik TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) saya informasikan Jadwal perkelas dan waktu ujiannya. (Untuk siswa/i yang mengalami bencana banjir akan mengikuti Ujian Praktik susulan, jadwal menyusul).
Untuk siswa/i yang sudah membaca informasi mohon diteruskan ke siswa/i yang lainnya, agar dapat mengikuti Ujian Praktik TIK sesuai jadwalnya. 
Untuk Kelas XII mohon bantuannya agar diinformasikan ke teman-teman di kelasnya. Jadwal dapat dilihat di bawah ini :




Selamat datang di Ujian Praktik TIK Kelas XII Tahun Pelajaran 2013-2014, ada yang beda tentunya ditahun ini cara penilaian dari saya :) . Apa yang beda? Saya menggunakan Edmodo untuk menilainya, jadi kalian harus Join di Group Ujian Praktik kelas kalian masing-masing. 

Bagaimana prosedurnya :
1. Kalian masuk ke Laboratorium MAN 9 Jakarta sesuai dengan Jadwal Ujian yang tertera, 2. Peserta ujian menempati komputer dan membuka Edmodo MAN 9 Jakarta, 3. Peserta membaca Instruksi soal di Edmodo dan mengerjakan soal tersebut. 4. Peserta yang sudah selesai mengerjakan, mengupload hasil kerjaannya ke Edmodo. 5. Peserta Ujian me Logout Edmodo dan keluar. 6.  Hasil Ujian dapat dilihat di Edmodo menggunakan Komputer maupun Smartphone kalian.


Silahkan Join di kelas Ujian Praktik Kelas XII dengan Group Code dibawah ini :

Ujian Praktik Kelas XII Agama 2013-2014
Group Code : 74e8yb

Ujian Praktik Kelas XII IPA 1 2013-2014
Group Code : rr6hgd

Ujian Praktik Kelas XII IPA 2 2013-2014
Group Code : hjqysg

Ujian Praktik Kelas XII IPS 1 2013-2014
Group Code : skudvz

Ujian Praktik Kelas XII IPS 2 2013-2014
Group Code : dm8kb7

Setelah siswa/i kelas XII membuat blog di http://blog.man9-jkt.sch.id , diwajibkan untuk entry data alamat email dan blog kalian di Formulir yang telah tersedia dibawah ini, formulir ini untuk mempermudah saya menilai dengan cepat dan transparan :) , Tanggal jatuh tempo untuk mengisi formulir ini adalah tanggal 20 Januari 2014 pukul 24:00. Terima kasih atas kerjasamanya. Salam. Catur Yoga Meiningdias





POSTING INI SUDAH TIDAK BERLAKU LAGI, SILAHKAN DIBACA POSTINGAN YANG TERBARU UNTUK MEMASUKAN ALAMAT BLOG KALIAN :


Formulir Entry Blog Kelas XII


Ketika kalian sudah berhasil mendaftar di http://blog.man9-jkt.sch.id kalian harus merubah Template dan membuat sebuah artikel. Template sudah tersedia di blog MAN 9 Jakarta, kalian dapat memilihnya yang kalian suka, dan artikel yang kalian buat nanti adalah artikel kalian sendiri, jangan copy paste dari blog lain, jika terdapat referensi dari artikel blog orang lain kalian harus mencantumkan alamat blog tersebut.
Tutorial dapat kalian pelajari di Buku Digital yang sudah saya buat dibawah ini :
Download Tutorial berekstensi .PDF : Tutorial Posting Artikel dan Template

Dapat dilihat secara online Secara Full Screen : Klik Disini

Ujian Akhir Praktik Kelas XII untuk Web Blog, dibuat di situs Web Blog MAN 9 Jakarta. Ujian Praktik ini dibuat di rumah dimulai dari sekarang dan batas waktunya pas ketika jadwal Ujian Praktik TIK sudah diberikan oleh Madrasah. Nilai yang akan saya ambil ketika di Lab Komputer, kalian berhasil masuk ke dalam blog MAN 9 Jakarta yang telah kalian buat, berhasil merubah template yang saya perintahkan dan berhasil memposting artikel yang saya berikan.


Persiapkan email MAN 9 Jakarta kalian namasiswa@man9-jkt.sch.id yang pernah kalian buat ketika di Kelas XI Semester 3 lalu, jika kalian mengalami kesulitan untuk login email MAN 9 Jakarta, segera informasikan ketua Kelas kalian masing-masing untuk mendata siapa-siapa saja yang belum punya email MAN 9 Jakarta, lupa email dan password MAN 9 Jakarta.

Langkah-langkah membuat Blog MAN 9 Jakarta :

Langkah Ke-1 :
Klik URL : http://blog.man9-jkt.sch.id dan klik DAFTAR
Setelah klik link diatas akan menampilkan formulir isian pendaftaran nama web blog MAN 9 Jakarta, seperti namasiswa.blog.man9-jkt.sch.id --> Catatan : namasiswa adalah nama kalian sendiri.
Lihat Gambar dibawah ini :
Formulir Pendaftaran Blog MAN 9 Jakarta
Setelah kalian isi dengan benar formulir diatas, segeralah klik tombol dibawahnya Complete Sign Up.

Langkah Ke-2 :
Setelah tombol Complete Sign Up dilakukan, selanjutnya akan tampil halaman web blog yang memberitahukan bahwa Aktivasi Akun sudah dikirim ke email Pendaftaran kalian, contoh diatas berarti email aktivasi terkirim ke email : miqbal@man9-jkt.sch.id
Bukalah email kalian, nanti akan ada email masuk seperti gambar dibawah ini :


Klik lah email tersebut dan akan ada informasi seperti dibawah ini :

Untuk Aktivasi blog kalian, klik lah link berwarna biru, contoh diatas linknya adalah http://blog.man9-jkt.sch.id/activate/?key=d79ebdcb4f9386b5
Setelah kalian klik link diatas, akan menuju halaman aktivasi, dan kalian sudah sukses membuat blog di MAN 9 Jakarta, seperti gambar dibawah ini :
Langkah Ke-3
Kalian sudah berhasil membuat web blog di MAN 9 Jakarta, sekarang kalian bisa login sesuai dengan username dan password yang kalian buat saat pendaftaran. 

Terima kasih atas perhatiannya.
Semoga sukses selalu.

Materi kelas TIK XII Semester 5 adalah Design Grafis, program pengolah gambar yang kita gunakan di Laboratorium Komputer MAN 9 Jakarta adalah Design berbasis Vektor = Corel Draw dan Design Berbasis Bitmap = Adobe Photoshop. Saya berharap kalian mencari materi dari berbagai sumber, misalnya video tutorial yang terdapat di Youtube maupun artikel-artikel di website/web blog. Sehingga nanti di tugas akhir semester kalian mampu membuat design dengan karya sendiri.

Materi yang terdapat pada Video Tutorial Manipulasi dengan Adobe Photoshop :


Daftar Isi

BAB 1 : HEWAN PERSILANGAN
Langkah 1 : Membuka dan Menyeleksi Gambar
Langkah 2 : Memindahkan dan Memodifikasi Gambar

BAB 2 : MENEMBUS BATAS
Langkah 1 : Menyiapkan Layer dan Membuat Frame
Langkah 2 : Memodifikasi Frame dan Layer Mask
Langkah 3 : Membuat Bayangan Gambar

BAB 3 : KASAT MATA
Langkah 1 : Menyembunyikan Gambar Guru dan Murid
Langkah 2 : Melengkapi Bagian Gambar yang Hilang
Langkah 3 : Menambahkan bayangan

BAB 4 : CYBORG
Langkah 1 : Membuka dan Memodifikasi Gambar
Langkah 2 : Membuat Lengan Robot
Langkah 3 : Membuat Kepala Robot
Langkah 4 : Membuat Lengan Robot Bagian Atas

BAB 5 : BONEKA KAYU
Langkah 1 : Membuka dan Menghaluskan Gambar
Langkah 2 : Menggunakan Tekstur Kayu
Langkah 3 : Menambahkan Bayangan
Langkah 4 : Membuat Potongan Sendi
Langkah 5 : Menambahkan Gambar Tali Kendali

BAB 6 : MOUSE JERUK
Langkah 1 : Membentuk Kulit Jeruk
Langkah 2 : Membuat Isi Kulit Jeruk
Langkah 3 : Menampilkan Isi Jeruk

BAB 7 : KUE MONSTER
Langkah 1 : Menyeleksi dan Memodifikasi Gambar
Langkah 2 : Memodifikasi Bentuk Rahang
Langkah 3 : Memperbaiki Latar Belakang

BAB 8 : COKLAT KODOK
Langkah 1 : Seleksi Gambar dan Persiapan Layer
Langkah 2 : Mengubah dan Menghaluskan Gambar
Langkah 3 : Manipulasi Cahaya dan Bayangan
Langkah 4 : Melelehkan Coklat
Langkah 5 : Shadow and Highlights

BAB 9 : RESLETING MULUT BUAYA
Langkah 1 : Menyiapakan Gambar Resleting
Langkah 2 : Menutup Mulut Buaya
Langkah 3 : Memodifikasi Gambar Resleting
Langkah 4 : Menambahkan Bayangan Resleting

BAB 10 : ELASTIS
Langkah 1 : Memotong dan Menyeleksi Gambar
Langkah 2 : Menarik Kulit Pipi dan Bibir
Langkah 3 : Menyempurnakan Efek Elastis

BAB 11 : APEL KUDANIL
Langkah 1 : Menyesuaikan Warna dan Tekstur
Langkah 2 : Bayangan dan Kilau
Langkah 3 : Meletakkan Tangkai Apel

BAB 12 : PENUAAN DINI
Langkah 1 : Duplikasi Layer
Langkah 2 : Lipatan Pipi dan Alis Tipis
Langkah 3 : Membuat Keriput
Langkah 4 : Tanda-Tanda Penuaan
Langkah 5 : Menipiskan dan Memutihkan

Download Video Tutorial :
Manipulasi Photoshop part 1


Materi kelas TIK XII Semester 5 adalah Design Grafis, program pengolah gambar yang kita gunakan di Laboratorium Komputer MAN 9 Jakarta adalah Design berbasis Vektor = Corel Draw dan Design Berbasis Bitmap = Adobe Photoshop. Saya berharap kalian mencari materi dari berbagai sumber, misalnya video tutorial yang terdapat di Youtube maupun artikel-artikel di website/web blog. Sehingga nanti di tugas akhir semester kalian mampu membuat design dengan karya sendiri.

Materi yang terdapat dalam Tutorial ini :
01. Welcome to CorelDRAW Graphics Suite X4
02. Getting Started with CorelDraw
03. Drawing Shapes & Objects
04. Managing & Editing Objects
05. Further Object Editing
06. Applying Color
07. Additional Fill & Outline Options
08. Working with Artistic Text
09. Working with Paragraph Text
10. Creating Special Effects
11. Layers & Pages
12. Outputting from CorelDraw

Untuk mempelajari CorelDraw kalian dapat mendowload Tutorial Corel Draw X4 yang saya berikan linknya dibawah ini.
  1. Tutorial CorelDraw X4 Part 1
  2. Tutorial CorelDraw X4 Part 2
  3. Tutorial CorelDraw X4 Part 3
  4. Tutorial CorelDraw X4 Part 4

MKRdezign

{facebook#http://www.facebook.com/c47ur1980} {twitter#http://twitter.com/c47ur1980} {google-plus#http://plus.google.com/u/0/+CaturYogaMeiningdiasoke} {pinterest#http://www.pinterest.com/c47ur1980} {youtube#https://www.youtube.com/channel/UCuK3oOO6zZmaOfbh3kw63pw} {instagram#https://www.instagram.com/caturyogam/}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Gambar tema oleh enjoynz. Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget