Problem Install Moodle dihosting .

Bulan April dan bulan Mei 2012 ini banyak permintaan pembuatan website Sekolah/Madrasah, pembuatan web Sekolah/Madrasah saya buat dengan menggunakan beberapa CMS, yaitu CMS Joomla, Wordpress, Drupal dan CMS Balitbang. Alhamdulillah harga hosting di reseller yang saya beli ada diskon sehingga saya dapat membuatkan web Sekolah/Madrasah dengan harga yang sangat murah, setelah web selesai pelanggan pun meminta bantuan untuk membuatkan halaman khusus untuk pengumuman Hasil Ujian Nasional, sebagai guru pengelola hosting dan domain yang mereka beli ya saya harus membantunya. Akhirnya dapat script informasi Ujian Nasional secara online dan saya pasang disitus Sekolah/Madrasah yang saya buatkan. Permintaan pun bertambah dengan meminta dipasangkan Web Pembelajaran secara online, yang sering dikenal dengan E-Learning, akhirnya saya memilih LMS Moodle karena memang saya cukup bisa menggunakan LMS tersebut, sehingga selain membantu membuatkan saya pun bisa dapat membantu mereka cara menggunakan LMS tersebut.
Ketika saya ingin membuatkan LMS Moodle disitus Sekolah/Madrasah yang telah membeli domain dan hosting ke saya, ternyata masalah datang, yaitu di Softaculous tidak ada Moodlenya, kenapa ya? setelah saya konfirm ke pihak saya menjadi reseller ternyata Moodle dilarang di host mereka karena akan memberatkan server mereka. Secara diam-diam saya mendownload Moodle dari situs Moodle dan memasukan ke hosting Sekolah/Madrasah. Ternyata masalah muncul lagi, yaitu terdapat permasalahan ketika proses instalasi Moodle di hosting, permasalahannya seperti ini :

Waduh, tidak bisa diinstall nih ...... akhirnya googling dan mendapatkan jawabannya, yaitu masuk ke Cpanel dan buka Folder LMS Moodlenya, cari file install.php. Edit file tersebut di script ini :

if (PHP_INT_SIZE > 4) {
    // most probably 64bit PHP - we need a lot more memory
    $minrequiredmemory = '70M';  rubah menjadi $minrequiredmemory = '50M';
} else {
    // 32bit PHP
    $minrequiredmemory = '40M';

Masalah satu pun terselesaikan, proses berlanjut. Oups ... masalah datang lagi nih, dengan masalah seperti dibawah ini :


Masalah diatas ternyata dapat diatasi dengan cara dibawah ini :

Masuk ke PHPMyAdmin lalu pilih database moodle nya dan klik SQL, masukan perintah atau sintax dibawah ini :

Tulisan saya diatas hanya semata sebuah catatan saya agar suatu saat nanti jika mendapatkan masalah diatas saya dapat membuka artikel ini dan tidak susah-susah googling.



22.22
Label:

Posting Komentar

[blogger]

MKRdezign

{facebook#http://www.facebook.com/c47ur1980} {twitter#http://twitter.com/c47ur1980} {google-plus#http://plus.google.com/u/0/+CaturYogaMeiningdiasoke} {pinterest#http://www.pinterest.com/c47ur1980} {youtube#https://www.youtube.com/channel/UCuK3oOO6zZmaOfbh3kw63pw} {instagram#https://www.instagram.com/caturyogam/}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Gambar tema oleh enjoynz. Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget